Cara mengatasi Gradle 1.12 tidak sinkron pada Android Studio 0.86

Beberapa waktu yang lalu saya mencoba menginstal android studio 0.86, ya sekedar mencoba saja. Instalasi berjalan lancar dan aplikasi berjalan normal pada awalnya. Namun ketika membuat project baru kemudian muncul notifikasi Gradle tidak bisa sinkron. Gradle yang tidak bisa sinkron ini tentu saja mengganggu karena kita jadi tidak bisa mencoba aplikasi yang kita buat, bahkan preview nya saja tidak tampil. Lalu bagaimana solusi untuk mengatasinya? 
 
Setelah membaca kitab rahasia *halah* dan melakukan percobaan akhirnya saya menemukan 
1.Pertama yang wajib diketahui adalah versi dari gradle yang digunakan. Saya menggunakan aplikasi Android Studio 0.86 dan Gradle versi 1.12
 
2. Download gradle yang versinya sesuai di alamat www.gradle.com/downloads/  dan pilih versi yang anda gunakan (Choose Version). Jangan download versi terakhir karena tidak compatible dengan Android studio yang ada.
 
 
3.Ekstract file yang anda download kemudian letakkan pada lokasi yang aman. Contoh saya taruh di C:/Program Files/Gradle/gradle.1.12-all

3. Kemudian masuk ke system properties -> advanced-> environment variable dan tambahkan value GRADLE_HOME berisi folder yang dipilih pada user dan system variables.
 
 
4. Hapus semua file yang berhubungan dengan android studio dan gradle pada folder  users/[user_name] di windows.
 
 
5. Matikan koneksi internet anda kemudian jalankan android studio. Jika muncul pilihan setting atau import pilih no. dan buatlah new project. Tunggu proses yang berjalan dan akan memunculkan error.

6. Masuk ke menu file-> settings-> gradle -> centang use local gradle distribution. Akan muncul pesan "that location is deduced" (otomatis karena sudah diisi pada environtment variable) apply. Lalu tutup setting
 
 
 
7. Koneksikan omputer anda dengan internet, kemudian klik icon sync with project (Mirip Icon Google Chrome dengan panah ke bawah warna hijau)atau disebut icon Gradle. Akan terjadi background proses selama 2-5 menit tergantung kecepatan internet anda untuk Gradle mendownload beberapa gile yang dibutuhkan.
 
 8. Setelah selesai masuk kembali ke File -> settings -> gradle lalu centang offline work dan Klik OK.
 

All done!!!!
 
Lakukan Centang Offline Gradle untuk setiap project yang anda buat selanjutnya. 
 
Selamat mencoba, saya sudah membuktikan gradle lancar jayaaa. 
Previous
Next Post »